Satpol PP Kabupaten Bandung Ucapkan Selamat Memasuki Masa Purnabakti

Satpol PP Kabupaten Bandung Ucapkan Selamat Memasuki Masa Purnabakti

Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Bandung mengucapkan selamat memasuki masa purnabakti kepada Ibu Dra. Hj. Nina Setiana, M.Si, Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Bandung.

Ucapan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kami sampaikan atas dedikasi, loyalitas, serta pengabdian yang telah diberikan selama menjalankan tugas dan tanggung jawab dalam mendukung penyelenggaraan pemerintahan di Kabupaten Bandung.

Semoga masa purnabakti ini menjadi awal dari hari-hari yang penuh kebahagiaan, kesehatan, ketenangan, serta keberkahan, dan segala amal pengabdian yang telah diberikan menjadi nilai kebaikan yang berkelanjutan.

SALAM PRAJA WIBAWA